Senin, 04 Februari 2013

Dusun Nanga Balang, Situs Purba Kala

BeliungPutussibau  Kapuas Hulu menyimpan begitu banyak aset berharga. Tak hanya kekayaan alam yang melimpah dan khasanah budaya yang beragam, namun juga ada sudut historikal lainnya  yang tak kalah berharga melekat pada Bumi Uncak Kapuas ini. Yakni situs purba kala Dusun Nanga Balang. Di dusun yang berada pada kawasan DAS (Daerah Aliran Sungai) ini pernah ditemukan benda-benda peninggalan purba kala. selengkapnya>>>

Kamis, 31 Januari 2013

Rumah Terbakar, Badrul Dan Warga Kais Tumpukan Arang

KebakaranPutussibau Tepat di depan Bandara Pangsuma Putussibau, pandangan kosong tampak dari seorang Badrul Moin. Diatas motor Revo merah Ia memandangi rumah miliknya yang telah hangus akibat kebakaran yang terjadi pada Kamis subuh (31/1). Sementara beberapa warga tetangganya tampak mengais puing-puing arang untuk mencari sisa barang berharga yang masih dapat diambil dari rumah yang belum lama dihuni Badrul tersebut. “Saya pidah ke sini untuk menghindari kebakaran yang dulu terjadi disekitar rumah lama saya, tapi disini malah terbakar juga. Mana rumah yang lama sudah dijual,” ungkap Badrul dengan nada penyesalan kepada koran ini. selengkapnya>>>

Hampir Ditipu 20 Juta


OLYMPUS DIGITAL CAMERA
Putussibau Upaya penipuan belakangan terakhir semakin inovatif. Tak cukup dengan SMS, kini oknum kejahatan juga membesarkan nyalinya untuk berkomunikasi langsung dengan sasaran penipuannya. Tak tanggung-tanggung pengamal ilmu kriminal ini juga berani mengatas namakan lembaga penegak hukum. Selengkapnya>>>

Sulap Pekarangan Jadi Lumbung Emas

kolamPutussibau Bagaimana pekarangan bisa disulap menjadi “lumbung emas”?  ini hal yang mungkin saja dilakukan bagi orang-orang yang piawai menggarap lingkungannya. Seperti halnya yang dilakukan Anggota Komisi B DPRD Kabupaten Kapuas Hulu, Rajuliansyah yang mengubah pekarangan rumahnya menjadi kolam ikan semah. Di pekarangan yang hanya berukuran 4×8 meter tersebut Rajuliansyah nekat membuat kolam kecil untuk uji cobanya. “Semah ternyata bisa hidup di kolam ini. Saya lakukan ini untuk uji coba, ternyata bisa. Ini agar bisa jadi contoh masyarakat kita untuk tidak hanya berpanutan pada ikan Siluk saja,” terang pria asal Bunut Hulu ini. selengkapnya>>>

Senin, 28 Januari 2013

Antisipasi Kendaraan Curian, Satlantas Gelar Razia


Razia
Putussibau Senin (28/1) Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kapuas Hulu menggelar razia kendaraan bermotor tepat di depan Mapolres Kapuas Hulu. Dalam razia kali ini Satlantas berhasil menjaring lebih dari lima orang pengendara tak berlengkapkan surat kendaraan. “Kita lakukan razia karena ada beberapa kasus curanmor yang sudah terjadi. Jadi dengan kegiatan ini kita harapkan bisa meminimalisir hal tersebut termasuk mencegah peredarannya,” terang Kasat Lantas Polres Kapuas Hulu, AKP Agus Mulyana SIK saat ditemui di lokasi razia. Selengkapnya>>>

Mendagri Amanatkan Peningkatan IPM Harus Menjadi Fokus


upacaraUpacara HUT Pemprov Kalbar ke-56
Putussibau Senin (28/1) Dalam rangka memperingati HUT Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalbar ke 56, Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas Hulu adakan upacara bersama. Upacara yang digelar dihalaman kantor bupati ini diinspekturi oleh Sekda Kapuas Hulu, Ir H Muhammad Sukri. selengkapnya>>>>

Sosialisasi Pembangunan Kelapa Sawit


Sosialisasi 2
Putussibau Senin (28/1) Sekertaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Ir H Muhammad Sukri membuka kegiatan Sosialisasi Pembangunan Kelapa Sawit di Aula Kantor Bupati Kapuas Hulu. Sosialisasi ini turut dihadiri Kapala BAPPEDA, Drs. Suparman M.Si, Kadis Perkebunan dan Kehutanan, Drs H Hasan M M.Si, Kepala Kantor Lingkungan Hidup, Dini Ardianto SIP beserta beberapa camat dan perwakilan masyarkat desa. selengkapnya>>>

Sabtu, 26 Januari 2013

Kopdit Turut Tanggulangi Kemiskinan


BupatiBupati Kabupaten Kapuas Hulu, AM Nasir SH menuturkan Koprasi Kredit (Kopdit) turut memegang peran penting dalam menanggulngi kemiskinan. Dengan sistem yang diterapkan Kopdit mampu menumbuhkan wiraswasta baru yang tentunya menambah lapangan pekerjaan. “Kopdit itu merupakan salah satu lembaga yang juga turut memberantas kemiskinan. Karena sistem pinjamannya akan menumbuhkan wirausahawan yang nantinya akan membuka lapangan kerja baru sehingga menurunkan angka pengangguran,” terang Nasir kala memberi arahan lisannya di acara RAT CU. Tilung Jaya (CU.TJ). Sabtu (26/1). selengkapnya>>>>

SMPN 1 Silat Hilir Terbakar, 4 Lokal Tinggal Arang


Kebakaran 1 Kebakaran kembali terjadi di Kabupaten Kapuas Hulu, kali ini SMPN 1 Kecamatan Silat Hilir menjadi korban si Jago Merah. Kebakaran terjadi pada Sabtu (26/1) kemarin usai proses belajar mengajar dilakukan. Sebanyak 4 lokal ruangan belajar mengajar di SMP ini hangus terbakar. Beruntung tak ada korban jiwa dalam insiden ini. “Kejadian itu tiba-tiba saja sekitar Pukul 13.30 tapi waktu itu proses belajar mengajar sudah selesai. Api timbul dari ruangan 9B dan menjalar ke tiga ruangan lainnya,” terang Adven seorang guru kontrak di SMPN 1 tersebut yang juga turut memadamkan kebakaran. selengkapnya>>

Rabu, 23 Januari 2013

Selundup Paruh Enggang, Warga RRC Dibekuk Polres Kapuas Hulu


TSK 2 cak Putussibau ZJ alias Zheng (40) terpaksa harus berurusan dengan pihak kepolisian karena berupaya menyelundupkan 24 buah Paruh Burung Enggang Gading. Warga Republik Rakyat Cina ini dibekuk Satuan Reserse Polres Kapuas Hulu tepat didepan pangkalan Bus Printis Putussibau, Selasa (15/1) pekan lalu. “Penangkapan TSK ini berawal dari info masyarkat yang melaporkan ada seseorang yang mengirim paruh enggang gading ke Pontianak lewat jasa pengiriman umum perusahaan Perintis. Dan petugas akhirnya menghentikan Bus tersebut di Kecamatan Mentebah. Setelah memeriksa kami mendapati paruh itu,” tutur AKP Oloan Siahaan SIK, Kasat Reskrim Polres Kapuas Hulu saat dijumpai di kantornya, Rabu (23/1). selengkapnya>>>

Bupati Letakan Batu Pertama Masjid Shirathul Jannah

Letakan Batu Putussibau Rabu (23/1) Bupati Kabupaten Kapuas Hulu, AM Nasir SH meletakan batu pertama perenofasian Masjid Shirathul Jannah. Dalam kegiatan ini, Bupati didampingi sang istri, Ny. Erlinawati Nasir SH. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Sekda Kabupaten Kapuas Hulu, Ir H M. Sukri beberapa Kepala SKPD Kabupaten Kapuas Hulu, perwakilan instansi vertikal, camat, tokoh masyarakat dan tokoh agama. “Pembangunan masjid ini penting terutama untuk membentuk generasi muda yang beriman dan bertakwa,” kata Bupati saat memberi arahan lisannya. selengkapnya>>>

Selasa, 22 Januari 2013

Bupati Lantik 32 Kades


BupatiPutussibau Selasa (22/1), Bupati Kabupaten Kapuas Hulu, AM Nasir SH melantik 32 orang Kepala Desa (Kades). Pelantikan dihadiri beberapa Kepala SKPD Kabupaten Kapuas Hulu, Camat dan Tokoh Agama. “Kades yang dilantik ini beriringan dengan dilantiknya Obama kemarin. Beliau bisa sukses memimpin. Para Kades harusnya bisa berpanutan pada beliau, bangun desa dengan lebih baik,” pesan  Bupati. selengkapnya>>>

Karyawan PT.PIP Tewas Tenggelam


tenggelamSemitau Nasib malang menimpa Muhaimin (35) ketika ingin pulang dengan menggunakan perahu penyebrangan, ia malah terjun ke sungai dengan sepeda motornya hingga akhirnya ditemukan tewas. Kejadian bermula saat Muhaimin pulang berbelanja kebutuhan sehari-harinya di Kecamatan Semitau bersama sang istri pada Minggu (20/1). “Saat itu karyawan lepas PT.PIP ini ingin kembali ke Barak Permanennya di Desa Tua Abang, Kecamatan Semitau dengan mengunakan jasa perahu penyeberangan sekitar pukul 11.00 WIB. Saat dia (Muhaimin) mau naik ke perahu, posisi motornya tersebut sedang masuk gigi. Sedangkan sang istri masih di menunggu di bagian tebing tempat tambatan perahu tersebut. Dia (Muhaimin) refleks menge-gas motornya, tak terkendali, lalu nyemplung ke sungai,” terang IPDA Supriyanto, Kalpolsek Semitau. Selengkapnya>>>

Senin, 21 Januari 2013

Jalur Protokoler Kota Putussibau Harus Genah


Pilipus Piyan
Putussibau Anggota Komisi C DPRD Kabupaten Kapuas Hulu, Pilipus Piyan, SE MM menilai jalur protokoler kota Putussibau perlu di genahkan dan di tata kembali mulai dari jalan hingga faktor pendukung lainya. “Untuk jalan bisa dirasakan sendiri untuk memutar mobil saja susah ditambah banyak kendaraan yang terparkir dan memakan setengah badan jalan. Paling tidak harus kita bangun itu 15 atau 20 meter di setiap badan jalan agar lebih memadai,”ungkapnya.

Wabub Canangkan Pemkab Laksanakan Tes Urin



narkotikaPutussibau Ancaman narkotika yang tak mengenal golongan dan kasta masyarakat membutuhkan tindakan nyata dari setiap indifidu dan Pemerintah untuk memeranginya. Tindakan nyata tersebut menurut Wakil Bupati Kapuas Hulu, Agus Mulyana SH dapat berupa langkah pencegahan dengan melakukan tes urin dan pembinaan dalam keluarga.
selengkapnya>>>

Minggu, 20 Januari 2013

Lokasi Tranmigrasi Tidak Ada Sertifikat


Lokasi Transmigrasi
Putussibau Lima lokasi transmigrasi yang ada di Kabupaten Kapuas Hulu belum memiliki sertifikat tanah. Lokasi transmigrasi tersebut berada di Desa Kepala Gurung, Desa Suka Maju, Desa Semujan, Desa Nanga Kalis serta Desa Kirin Nangka. “Kendala kita adalah sertifikat lahan itu. Sertifikat untuk 5 lokasi ini belum selesai dan masih dalam proses. Tapi sudah ada respon dan dari Pemerintah Provinsi Kalbar akan turun langsung untuk mengecek itu,” ungkap Sopuan, SE. Kabid Transmigrasi Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Sosial Kabupaten Kapuas Hulu. selengkapnya>>>

Surplus SPP Kapuas Hulu Milyaran Rupiah


Ibrahim 2Putussibau Program Simpan Pinjam (SPP) kelompok perempuan yang masuk dalam Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM-MPd) turut memperbaiki perekonomian masyarakat perdesaan. Di Kapuas Hulu, SPP yang diterapkan di 14 kecamatannya mampu meraup laba hingga milyaran rupiah. “Awalnya hanya 7 kecamatan yang menerapkannya kemudian berkembang menjadi 14 kecamatan di tahun 2012. Dana awal yang diberikan dari 2007 hingga 2011 sebesar Rp 16. 997. 771.800,- setelah melihat dari surplus UPK (Unit Pengelola Kegiatan) pada Agustus tahun 2012 menjadi Rp 21. 733. 207. 307,- bahkan di akhir Desember 2012 angka tersebut sudah menyentuh 24 milyar,” papar Kepala Badan Pemberdayaan Desa, Perempuan dan Keluargar Berencana (BPDPKB) Kapuas Hulu, Drs Ibrahim MSi.

Sabtu, 19 Januari 2013

Siapkan Masyarakat Hadapi Bencana Tahunan

Gunawan SEBencana banjir telah menjadi ancaman bagi masyarakat Kapuas Hulu beberapa tahun terakhir. Namun bagaimana itu bisa terjadi? Tentu harus disadari hal tersebut tidak serta merta terjadi karena faktor alam melainkan karena kurangnya kesadaran masyarakat akan lingkungan. “untuk itu, pada tahun 2013 ini program yang akan kita galangkan lebih mengarah pada langkah pencegahan becana. Yaitu dengan membina masyarakat agar lebih siaga bencana dan cinta lingkungan,” terang Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kapuas Hulu, Gunawan.
selengkapnya>>>

Sticker Mobil Pejabat Kapuas Hulu


sticker pejabatKini para pejabat di Kapuas Hulu memiliki ciri khusus pada kendaraan dinasnya. Ciri khusus tersebut berupa sticker komitmen para pejabat pemerintahan untuk tidak menggunakan BBM Bersubsidi.